Selasa, 25 Jul 2023, 15:25:29 WIB, 99 View jue, Kategori : Kesehatan

Sumber Berita Copy dari Laman Web

elama bekerja ada banyak potensi bahaya yang mengarah ke mata kita.  Baik itu yang berkaitan secara langsung dengan jenis pekerjaan kita ataupun yang memang kemungkinan ada di lingkungan tempat kita bekerja.  Jika kita bekerja di depan layar komputer/ Laptop maka ada bahaya sinar UV yang tentunya dapat membahayakan mata kita.  Jika kita bekerja di bagian pengelasan, maka cahaya, dan percikkan api serta asap tentunya menjadi bahaya bagi mata kita.   Atau bahaya-bahaya lain yang mungkin ada disekitar kita yang dapat menyebabkan mata kita mengalami iritasi, penurunan penglihatan hingga kebutaan. Oleh karena itu, materi safety talks kali ini akan membahas mengenai alat pelindung mata.

Berikut adalah 4 bahaya yang paling umum ditemukan ditempat kerja yang perlu kita waspadai.

Debu

Debu adalah bahaya bagi mata yang paling umum dihadapi pekerja.  Khususnya bagi pekerja yang bekerja di outdoor atau luar.  Untuk itu, penting menggunakan kacamata untuk melindungi mata dari paparan debu.  Namun, beberapa partikel debu relatif kecil sehingga dapat menyelinap di antara celah kacamata dan wajah anda.  Jadi gunakan alat pelindung mata yang tepat untuk hal ini.

Bahan Kimia

Mata kita juga berpotensi terkena pecikkan bahan kimia, uap atau asap.  Penting bagi anda semua membaca informasi pada bahan kimia yang digunakan (MSDS).  Karena pada umumnya di MSDS terdapat informasi tindakan yang harus dilakukan jika bahan kimia mengenai mata kita. 

Berikut pertolongan pertama yang dapat anda lakukan jika bahan kimia mengenai mata anda:

  • Segera basuh mata dengan air setidaknya selama 15 menit
  • Jika Anda mengenakan lensa kontak, segera lepaskan sebelum membilas mata.
  • Jangan mencoba menetralkan bahan kimia dengan zat lain.
  • Jangan membalut mata
  • Cari pertolongan medis setelah pembilasan

Radiasi Optik

Pekerjaan pengelasan dan operasi laser menciptakan radiasi panas, inframerah, dan ultraviolet konsentrasi tinggi. Paparan yang tidak terlindungi dapat menyebabkan luka bakar retina, katarak, dan bahkan kebutaan. Bahaya radiasi optik sangat signifikan.

Partikel

Hal ini mirip dengan debu, namun umumnya benda terbang memiliki partikel/ ukurang yang lebih besar.  Seperti pecahan logam, serpihan semen, partikel kayu dll.  Benda ini biasanya hadir karena aktivitas pekerjaan disekitar kita seperti aktivitas bor, pahat, pengamplasan, grinding dll.  Oleh karena itu, penting untuk menggunakan kacamata pelindung karena kita tidak pernah tahu kapan benda terbang itu bisa mengenai mata kita.

Bahaya ini juga dapat berupa objek-objek yang dapat melekat pada mata. Jika sesuatu menembus atau melekat pada mata, itu dapat menyebabkan kerusakan permanen.  Staples dan paku adalah beberapa benda yang lebih umum yang menembus mata pekerja.

Pertolongan pertama yang dapat anda lakukan

  • Jangan menggosok mata.
  • Cobalah untuk membiarkan air mata Anda membersihkan noda, atau mengairi mata dengan larutan air mata buatan.
  • Coba angkat kelopak mata atas ke luar dan ke bawah di kelopak bawah untuk menghilangkan partikel.
  • Jika partikel tidak bersih, tutup mata, balut dengan ringan, dan cari bantuan medis.

Pertolongan pertama untuk luka dan tusukan ke mata atau kelopak mata:

  • Jangan mencuci mata.
  • Jangan mencoba untuk menghapus objek yang tersangkut di mata.
  • Tutupi mata dengan perisai yang kaku, seperti setengah bagian bawah cangkir kertas.
  • Mencari perawatan medis segera




Kamis, 19 Okt 2023, 15:02:12 WIB Apa saja Manfaat Minyak Kelapa dalam Kesehatan dan kecantikan sih?

Menyoal minyak kelapa, nutrisi, dan manfaatnya, pertama, kamu wajib tahu bahwa varietas minyak kelapa terbaik adalah yang murni, biasanya dikenal...


Selasa, 17 Okt 2023, 09:47:08 WIB BMKG: Waspada! Perubahan Iklim dapat menyebabkan Krisis Air

JAKARTA (16 Oktober 2023)- Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menyebut perpaduan teknologi dan kearifan...